Selamat Datang Sahabat Luar Biasa

Upacara Hari Santri Nasional | "Santri Indonesia untuk Perdamaian Dunia"

Indramayu | Sekolah Luar Biasa Negeri 2 Indramayu menggelar upacara peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2019. Upacara dibawah terik matahari pagi yang cerah dipusatkan di Halaman SLB Negeri 2 Indramayu, Senin (21/10/1019).

Upacara Hari Santri Nasional | "Santri Indonesia untuk Perdamaian Dunia"

Kepala Sekolah Dedi Mulyana,S.Pd bertindak sebagai Inspektur Upacara Hari Santri Nasional yang mengambil tema “Santri untuk Perdamaian Dunia”. Upacara ini diikuti seluruh Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) serta siswa-siswi SLB Negeri 2 Indramayu.

Dedi Mulyana,S.Pd dalam pidatonya membacakan amanat tertulis Menteri Agama RI tentang Peringatan Hari Santri Nasional 2019.

“Santri Indonesia untuk Perdamaian Dunia. Isu perdamaian diangkat berdasar fakta bahwa sejatinya pesantren adalah laboratorium perdamaian. Sebagai laboratorium perdamaian, pesantren merupakan tempat menyemai ajaran Islam Rahmatanlilalamin, Islam ramah dan moderat dalam beragama," sebut Dedi Mulyana

“Dengan cara seperti inilah keragaman dapat disikapi dengan bijak serta toleransi dan keadilan dapat terwujud. Semangat ajaran inilah yang dapat menginspirasi santri untuk berkontribusi merawat perdamaian dunia,"

Upacara berlangsung hidmat dengan penutup Do’a. Selesai upacara, segenap Pendidikan dan Tenaga Kependidikan berserta Siswa siswi berfoto Bareng










Pidato Menteri Link Disini
Share this post :

Posting Komentar

Popular Post

SELAYANG PANDANG

Assalamualaikum Wr. Wb.
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah Swt, atas segala limpahan Rahmat, Taufiq, Hidayah, serta Inayah-Nya kepada kita semua, sehingga kita masih diberi kesempatan untuk berpartisipasi secara aktif dalam dunia pendidikan. Dalam era global seperti sekarang ini, kecepatan memperoleh informasi akan menjadi modal utama dalam rangka menentukan langkah kedepan. Untuk mewujudkan hal itu, telah kami mempublikasikan web SLB Negeri 2 Indramayu dengan harapan bisa lebih komunikatif dan lebih bisa memenuhi kebutuhan informasi tentang sekolah kami. Semoga dengan dipublishnya Web kami terbaru SLB Negeri 2 Indramayu ini bisa menjawab semua kebutuhan masyarakat tentang kondisi sekolah kami dan masyarakat bisa memanfaatkan konten yang ada sebagai sarana untuk berkomunikasi dengan kami. Kami menyadari bahwa semua ini masih perlu penyempurnaan, untuk itu kami tetap menunggu saran dan kritik membangun dari masyarakat / stakeholder agar sekolah yang kita cintai ini menjadi sekolah yang benar-benar berkualitas. Smoga, amiin.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
 
Copyright © 2015. SLB NEGERI 2 INDRAMAYU - All Rights Reserved